Cari Blog Ini

Badan Eksekutif Mahasiswa Matematika Universitas Negeri Jakarta

Selasa, 10 Mei 2011

Press Release DKBM 2011

PRESS RELEASE
DKBM ( Dialog Keluarga Besar Matematika )
Kamis, 05 Mei 2011

Acara DKBM dilaksanakan pada tanggal 05 Mei 2011 di R.201 dan R.204. Kegiatan ini dimulai pada pukul 13.15 WIB dan berakhir pada pukul 15.20 WIB. Acara ini dihadiri oleh 75 mahasiswa Jurusan Matematika sebagai peserta. Turut hadir para dosen Jurusan Matematika, serta Ketua Umum BEM Jurusan Matematika, Abdul Fathir Faruqi. MC pada acara tersebut yaitu Muhammad Rayvin. Sedangkan, moderator acara tersebut yaitu Muhammad Iqbal. Acara tersebut dimulai dengan pembukaan oleh MC, kemudian tilawah Al-Qur’an oleh Abdul Hasan. Kemudian, acara tersebut dilanjutkan dengan sambutan Ketua DKBM 2011, Dedy Irwanto. Sambutan berikutnya yaitu sambutan dari Ketua Umum BEM Jurusan Matematika,Abdul Fathir Faruqi. Kemudian, Kepala Jurusan Matematika, Bu Pinta Deniyanti memberikan sambutan. Adapun pengisi acara ini berupa hiburan dari Tim Penari Saman  Jurusan Matematika.

Acara ini dimulai Pukul 13.47 WIB. Muhammad Iqbal selaku moderator memulai acara DKBM ini dengan memaparkan hasil angket DKBM 2010 karena hasil angket DKBM 2010  tidak sempat ditayangkan. Setelah itu, moderator memaparkan hasil angket DKBM 2011 dengan responden yaitu mahasiswa Jurusan Matematika dan para dosen Jurusan Matematika serta saran dan harapan mahasiswa terhadap para dosen Jurusan Matematika dan sebaliknya. Setelah penjelasan hasil angket, dosen dan mahasiswa dipersilahkan untuk memberikan tanggapan dari hasil angket tersebut serta pertanyaan-pertanyaan sehubungan dengan perkuliahan di Jurusan Matematika.

Acara ini berakhir Pukul 15.20 WIB, dan diakhiri dengan pemberian plakat diiringi dengan lagu yang dibawakan mahasiswa-mahasiswa Jurusan Matematika. Acara ditutup dengan doa oleh Adi Nur Hamzah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

komentar