Cari Blog Ini

Badan Eksekutif Mahasiswa Matematika Universitas Negeri Jakarta

Kamis, 15 September 2016

Field Report Calculus Cup VIII UNJ


Sabtu, 10 September 2016
Gedung Dewi Sartika lantai 8 dan lantai 9

Calculus Cup kembali hadir di tahun ke-8 pelaksanaannya. Tema kali ini adalah *the Kingdom of Calculus*. Tahun ini tercatat ada 105 tim yang mengikuti kompetisi dengan bermaterikan kalkulus. Seluruh tim merupakan perwakilan dari universitas-universitas yang ada di Indonesia. Mereka mengikuti lomba di regional masing-masing, yaitu :
🔺UNJ
🔺UNPAD
🔺UNS
🔺ITS
🔺UNAND
🔺UNSRI
🔺UNTAN
🔺UNM

Babak penyisihan Calculus Cup 8 serentak dilaksanakan hari ini. Pukul 08.00 peserta melakukan registrasi ulang. Kemudian, peserta dipersilahkan untuk memasuki ruangan kompetisi pada pukul 09.00. Pukul 09.20 MC membuka kompetisi dengan pembacaan doa, lalu pukul 09.25 perlombaan pun dimulai. Babak penyisihan tahun ini terdiri dari 3 babak, diantaranya babak ke 1 merupakan soal berupa isian singkat, babak ke 2 merupakan rangkaian kata dan babak ke 3 merupakan penerapan integral lipat 2 dan lipat 3. Setiap babak diberikan waktu selama 30 menit.

Pukul 11.10 perlombaan selesai, kegiatan ditutup dengan pengumuman untuk babak semifinal calculus cup 8 dimana akan diambil 20 tim point tertinggi dari seluruh pendaftar calculus cup, Semifinal berlangsung pada hari Sabtu, 24 September 2016. Saat Hari itu juga akan dilaksanan seminar yg bertemakan Implementation of Calculus Revolution. Kemudian kegiatan ditutup dengan doa oleh MC.


Terima kasih
Sampai berjumpa di UNJ tanggal 24 September 2016!

Mau tau keseruan dari Babak Penyisihan Calculus Cup VIII UNJ? Yuk mampir ke sini

 -------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

PENGUMUMAN 20 PERINGKAT NASIONAL CALCULUS CUP VIII
Hasil Babak Penyisihan Calculus Cup VIII UNJ

🎉🎉Selamat kepada para tim yang lolos babak penyisihan! 🎉🎉
Kami tunggu Anda di UNJ, DKI Jakarta 😄

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Sabtu, 24 September 2016
Gedung Dewi Sartika, Universitas Negeri Jakarta, DKI Jakarta

BEM Matematika kembali menghadirkan rangkaian kegiatan Calculus Cup VIII UNJ, yaitu babak Semifinal, babak Final, dan Seminar Calculus.

Dua puluh tim dari yang sudah terseleksi nasional untuk menjadi semifinalis, yaitu Robuster ITB, ABCD ITB, Tim Kopong ITB, Alkemi ITB, Aib ITB, REV UI, Simba Ayam X UI, Three Zeta Musketeer ITS, Doa Ibu ITS, Filia ITS, Yang Penting Ngerjain IPB, Chicken Love to Swim in the Ocean IPB, Roar Omega Roar IPB, Jagoan Papa IPB, FBI IPB, Regulus UGM, SAR UNJ, Himatika Sains UIN Bandung, C-Squad Unpad, dan Oncol-oncol Unpad bersiap menempuh Babak Semifinal Calculus Cup VIII UNJ yang berlangsung di Gedung Dewi Sartika, Universitas Negeri Jakarta.

Babak Semifinal Calculus Cup VIII UNJ bertajuk "Running Man". Mereka mencari soal kalkulus di setiap lantai yang sudah disediakan. Peserta regristrasi pukul 07.00 WIB, dilanjutkan dengan pembukaan dan briefing babak semifinal pukul 08.30. Pukul 09.00 babak semifinal dimulai, waktu yang diberikan adalah 75 menit. Peserta antusias mencari soal-soal kalkulus yang diletakkan di luar ruangan kelas dan di dalam ruangan kelas.

Setelah babak semifinal, Calculus Cup VIII juga menghadirkan seminar calculus dengan tema Implementation of Calculus Revolution. Regristrasi seminar ini dimulai pukul 08.30 dengan peserta berjumlah lebih dari 300 orang dari berbagai instansi atau perguruan tinggi. Seminar Calculus Cup VIII UNJ ini menghadirkan pembicara luar biasa, yaitu Bapak Imam Solekhudin S.Si., M.Si., Ph.D.

Seminar dimulai sekitar pukul 10.00 dan dipandu oleh dua orang MC yaitu Anisa Septiawati dan Dimas Ainul. Seminar diawali dengan pembukaan dan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Kemudian ada sambutan dari Mahmud Badarudin selaku Ketua Pelaksana Calculus Cup VIII UNJ, Muhamman Yan Handoko selaku Ketua BEM Matematika UNJ 2016-2017 dan Ibu Siti Rohmah selaku dosen Matematika UNJ mewakili Kaprodi Matematika.

Sambutan hangat tadi dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh Bapak Imam yang dimoderatori oleh pakar matematikawan UNJ, yaitu Dr. Ety Dwi Wiraningsih S.Pd., M.Si. Materi yang secara runtut dan menarik oleh Bapak Imam sungguhlah bermanfaat. Setelah materi selesai dilanjutkan dengan pemberian kenang-kenangan, dan diakhiri dengan pembagian doorprize kepada peserta seminar. 

Setelah Seminar Calculus Cup VIII UNJ, MC memberikan informasi bahwa setelah Ishoma akan ada pengumuman 5 finalis kompetisi Calculus Cup VIII UNJ. Setelah kembali dari Ishoma, pengumuman finalis Calculus cup pun tiba. Lima tim dengan perolehan nilai terbaik telah terpilih, yaitu ABCD ITB (Tim A), C-Squad Unpad (Tim B), Robuster ITB (Tim C), Three Zeta Musketeer ITS (Tim D), dan Himatika sains UIN Bandung (Tim E) menjadi finalis di Kompetisi Calculus Cup VIII UNJ.


Babak Final Calculus Cup VIII UNJ tahun ini bertajuk Cerdas Cermat. Setiap tim menempati sesuai urutannya yaitu tim A sampai E. Babak final pun dibagi menjadi empat babak, yaitu babak soal wajib, babak rebutan, babak membentuk pola, dan babak investasi. Babak final ini dipandu oleh Ibu Siti Rohmah Rohimah S.Pd., M.Si. Juri yang didatangkan pun adalah juri yang ahli dibidang kalkulus yaitu Bapak Imam Solekhudin S.Si., M.Si., Ph.D., Bapak Ibnu Hadi M.Si., dan Ibu Dr. Ety Dwi Wiraningsih S.Pd., M.Si.

Semangat juang di setiap tim sangat terasa hingga akhirnya melalui persaingan sengit, Tim Robuster (ITB) keluar sebagai juara pertama, disusul tim ABCD (ITB) sebagai juara kedua dan tim C-Squad (Unpad) sebagai juara ketiga. Setelah itu pemberian hadiah yang diberikan kepada masing-masing pemenang, kemudian foto bersama dan penutup. Rangkaian acara Calculus Cup VIII UNJ berakhir sekitar pukul 17.00.


Mau tau keseruan dari Babak Semifinal, Seminar, dan Babak Final Calculus Cup VIII UNJ? Yuk mampir ke sini

Sponsored by: 
 




Media Partner:


Supported by: 


Powered by: 
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

komentar